Ini Lokasi Parkir dan Cara Menggunakan GrabWheels di Bandung




Skuter GrabWheels Bandung

Mau jalan-jalan seru di Bandung dengan menggunakan tunggangan ramah lingkungan? Sekarang telah hadir GrabWheels. Sebelumnya, GrabWheels telah hadir beberapa lokasi di Jabodetabek dan kampus ITB Ganesha. Dan kini warga Bandung dan wisatawan bisa menjajal skuter ini di beberapa lokasi di Kota Bandung. GrabWheels bisa menjadi solusi bagi kebutuhan transportasi jarak dekat yang praktis dan ramah lingkungan.

Untuk di Jawa Barat, GrabWheels sudah di-launching di acara West Java Festival 2019 dengan adanya nota kesepahaman antara Grab Indonesia dengan Pemerintah Provinsi Jawa Barat. Sebagai informasi, GrabWheels adalah layanan di aplikasi Grab yang memberikan penggunanya akses ke moda mobilitas pribadi (e-Scooter) di Indonesia. GrabWheels bisa digunakan untuk pergi ke kantor, kampus, atau jalan-jalan seru untuk nikmati udara segar.

Buat memakai layana GrabWheels ini, cukup scan barcode untuk membuka kunci dan kamu bisa langsung jalan. Setelah selesai, cukup parkir di tempat yang sudah disediakan Bayar sesuai perjalananmu atau lebih hemat dengan paket perjalanan. Untuk pembayarannya bisa dengan OVO. Targetnya, hingga akhir tahun 2019 ini, Grab Indonesia akan menyediakan 1.000 unit Grab Wheels di seluruh Jawa Barat.

Cara mengunakan layana GrabWheels:
1. Buka aplikasi Grab dan klik eScooter
2. Gunakan peta untuk menemukan eScooter di sekitar
3. Scan untuk membuka eScooter
4. Selesaikan perjalanan Anda, dengan scan QR Code di tempat parkir GrabWheels. Setelah pengguna mencapai destinasi yang dituju, aplikasi GrabWheels akan mengarahkan pengguna untuk mengembalikan skuter listrik ke tempat parkir terdekat. Jangan lupa tekan menu End Trip di aplikasi.

Selain dengan pihak Pempriv Jabar, Grab Indonesia telah bekerja sama dengan Lembaga Penelitian dan Kewirausahaan (LPK) Institut Teknologi Bandung (ITB) dalam rangka penelitian, pengembangan dan pemanfaatan kendaraan transportasi berbasis listrik. Di ITB terdapat 50 unit e-scooter GrabWheels dan lokasi parkir di 5 titik di kampus ITB.

Silakan kunjungi area parkir ITB dan kemudian membuka kunci skuter listrik dengan memindai barcode yang tersedia menggunakan fitur "E-Scooters" pada aplikasi GrabWheels. Selain di kampus ITB Jln. Ganesha, Bandung, sejumlah 65 GrabWheels di titik parkir di Bandung yakni di Eduplex Dago, Baso Boedjangan (Cihampelas dan Graha Pos Bandung) dan Warung Upnormal (Riau, Dipati Ukur, Sumur Bandung, Coffee Warehouse, Coffee roaster Riau, Pasir Kaliki) Adapun tarifnya, di Jakarta, penggunaan GrabWheels per-30 menit Rp5.000.

Sebelum berkendara, lakukan pemeriksaan singkat untuk hal-hal berikut (butuh waktu kurang dari 1 menit).

Sebelum membuka GrabWheels:
* Level baterai
– Tekan e-skuter dari aplikasi untuk memeriksa level baterai

Setelah membuka GrabWheels:
* Rem
– Tes rem tangan dengan menekan tombol merah
* Lampu depan
– Nyalakan ketika pencahayaan redup dengan menahan tombol di layar e-skuter selama 2 detik
* Standar
– Periksa standar dengan menggesernya ke atas sebelum berangkat
* Lingkungan
– Periksa bahwa tidak ada orang lain di dekatmu sebelum berangkat

Demi keamanan, pengguna wajib menggunakan helm dan rompi keselamatan selama mengendarai skuter. Adapun untuk mengendarai skuter, caranya mudah, dan juga mudah dilakukan jika Anda terbiasa menggunakan skuter pijak atau sepeda sebelumnya. Untuk lebih jelasnya, ikuti langkah-langkah di bawah ini.

1. Seimbangkan e-skuter dengan mendorongnya sekali lalu tekan tombol hijau di sebelah kanan
2. Turunkan kecepatan atau berhenti dengan menginjak rem kaki (di bagian belakang skuter) atau menekan tombol merah di sebelah kiri
3. Bunyikan bel jika perlu
4. Ketika situasi semakin gelap, tahan tombol di skuter selama 2 detik untuk menyalakan lampu depan
5. Selalu berhenti dan perhatikan kendaraan lain di persimpangan jalan, pastikan juga untuk selalu mengutamakan pejalan kaki setiap saat

Mulailah dengan perlahan dan tingkatkan kecepatan secara bertahap ketika aman untuk melakukannya.

-----------

Baca info-info wisatabdg.com lainnya di GOOGLE NEWS