Inilah Lokasi-Lokasi Venue Pertandingan Cabor PON XIX/2016 Jabar di Bandung




Lokasi Venue PON XIX Jabar di Bandung

Pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX/2016 yang digelar di Jawa Barat, sebagian besar cabang olahraga (cabor) dipertandingkan di Kota Bandung. Begitu pula untuk wilayah tetangga Kota Bandung yakni Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat, dan Kota Cimahi turut menyelenggarakan pertandingan cabang olahraga di beberapa venue.

Bagi Anda warga Kota Bandung dan sekitarnya ataupun para wisatawan yang sedang melancong ke Bandung, jangan lewatkan momen langka ini. Anda bisa menyaksikan beberapa pertandingan cabang olahraga PON XIX Jabar di beberapa lokasi venue yang ada di Kota Bandung, Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat, dan Kota Cimahi.

Sementara untuk akomodasi ke beberapa venue tersebut, Anda bisa menggunakan kendaran pribadi, bus DAMRI, angkutan kota, taksi, layanan ojek online atau konvensional, atau menggunakan layanan shuttle bus yang ada di Trans Studio Mall, Jln. Gatot Subroto, Bandung. Untuk info layanan shuttle bus gratis bisa dilihat DI SINI. Adapun untuk daftar lokasi-lokasi venue pertandingan cabor PON XIX adalah sebagai berikut:

Lokasi Venue di Kota Bandung
1. Arena Billiard Graha Siliwangi - Billiard
2. Arena Squash Graha Siliwangi - Squash
3. Lapang Tenis Siliwangi - Tenis
4. Lapang Tenis Taman Maluku - Tenis
5. Siliwangi Bowling Centre - Bowling
6. Gymnasium Sport Jabar Arcamanik, Graha Laga Tangka Sport Jabar Arcamanik, Graha Laga Satria Sport Jabar Arcamanik - Senam
7. Lapangan Baseball Sport Jabar Arcamanik - Baseball
8. Lapang Voli Pasir Sport Jabar Arcamanik - Voli Pasir
9. Gymnasium FPOK UPI - Taekwondo, Hoki Indoor
10. Kolam Renang FPOK UPI - Renang, Renang Indah, Loncat Indah
11. Lapang Softball FPOK UPI - Softball UPI
12. Sporthall FPOK UPI - Sepak Takraw
13. Lapang Sepatu Roda Saparua - Sepatu Roda
14. Jalan masuk GBLA - sepatu roda
15. GOR Saparua - Judo, Gulat
16. GOR C-Tra Arena - Basket
17. GOR Pajajaran - Tarung Derajat, Wushu
18. Sabuga ITB - Karate, Kempo
19. Hotel Haris Festival Citylink - Dancesport, Anggar
20. Hotel Horison Bandung - Bridge
21. Hotel Savoy Homan - Catur
22. Stadion Siliwangi - Criket Putra
23. Stadion Persib - Criket Putri

Lokasi Venue di Kabupaten Bandung
1. GOR Jalak Harupat - Angkat Besi, Angkat Berat
2. GSG Si Jalak Harupat - Bola Voli Indoor
3. Lapang Hockey Jalak Harupat - Hoki Outdoor
4. Lapang Panahan Jalak Harupat - Panahan
5. Lapangan Softball Jalak Harupat - Softball Putra
6. Kolam Renang Komplek Si Jalak Harupat - Polo Air Putra, Polo Air Putri
7. Gedung Sabilulungan Soreang - Binaraga
8. Lanud TNI AU Sulaiman - Aeromodeling

Lokasi Venue di Kabupaten Bandung Barat
1. Cikole Lembang - Panjat Tebing, Balap Sepeda (MTB)
2. Singajaya - Gantole
3. Larang Tapa Kota Baru Parahyangan - Ski Air
4. Pussenkav Parongpong Lembang - Equistrian

Lokasi Venue di Kota Cimahi
1. Lapang Tembak Cisangkan Cimahi - Menembak
2. Lapang Tembak Gunung Bohong - Menembak (High Power)
3. Velodrome Munaip Saleh - Sepeda Track

Cabang olahraga PON XIX/2016 Jabar yang menggunakan tiket (langsung di venue):
- Sepak bola
- Bola basket
- Renang
- Renang indah
- Dance sport
- Tinju
- Sepak takraw
- Wushu
- Judo
- Bola volly indoor
- Bulutangkis
- Tarung Drajat
- Futsal
- Tenis lapang
- Balap motor
- Event opening & closing ceremony

Informasi dan kontak seputar PON XIX/2016 Jawa Barat:
- Website offisial resmi: http://www.pon-peparnas2016jabar.go.id
- Twitter: @PONJabar_2016
- Instagram: @PONJabar2016
- Facebook: PON Jabar 2016

-----------

Baca info-info wisatabdg.com lainnya di GOOGLE NEWS