Nikmatnya Bersantap di Rumah Makan Sari Sunda, Bandung





Kelezatan makanan khas Sunda memang menjadi perburuan tersendiri bagi mereka yang menasbihkan diri sebagai pecinta kuliner tradisional. Jika Anda termasuk salah satu penyuka kuliner khas Sunda, seperti karedok, pepes ikan mas, goreng atau bakar ikan gurame, atau minuman cendol bisa mencoba hidangan di Rumah Makan Sari Sunda. Adalah almarhum Bapak Chandiana Nanjaya yang merintis pendirian rumah makan ala Sunda ini, teparnta  6 September 1992 dibangun sebuah rumah makan dengan gaya arsitektur  Sunda.

Ciri khas Rumah Makan Sari Sunda ini adalah struktur bangunannya dominan dari bahan material kayu dan bambu hitam. Dalam wujud bangunan berbahan alami tersebut tetap tidak meninggalkan kesan eksklusif bagi para pengunjungnya.

Aneka Menu Khas Sunda
Rumah Makan Sari Sunda  menyajikan menu makanan khas Tatar Priangan (Sunda). Jika Anda ingin mencob sajian kuliner hidangan Rumah Makan Sari Sunda bisa datang ke daerah Jalan Lengkong Besar. Rumah makan ini merupakan cikal bakal RM Sari Sunda yang letaknya di atas tanah seluas 606 m2. Di Rumah makan daerah Lengkong Besar ini, kapasitasnya sekitar 60 orang dengan daya tampung parkir kendaraan roda empat  + 10 unit. Memang ukuran di sini lebih kecil dibandingkan dengan yang di Jalan Soekarno-Hatta, misalnya.

Lokasi Rumah Makan Sari Sunda di Bandung
Jika Anda ingin berombongan makan di RM Sari Sunda, bisa booking tempat di RM Sari Sunda yang terletak di Jalan Soekarno-Hatta (By Pass). Anda bisa melalui stopan Moh. Toha atau Jalan Buah Batu. Letaknya persis dekat Kampus LPKIA. Anda di sini bisa lebih bebas karena ruangan yang disediakan variatif. Anda bisa makan di dalam ruangan atau di saung-saung (gazeebo) yang disediakan oleh pengelola.

Untuk urusan parkir pun tidak sulit, lahannya luas sekali di sini. RM Sari Sunda di sini didirikan pada  14 Novembe 1994 . RM Sari Sunda di lokasi ini didirikan  di atas lahan seluas 6.220 m2. Kapasitasnya sendiri mampu menampung hingga 600 orang. Untuk masalah parkir, di sini bisa menampung hingga 100 unit mobil. Di sini juga disediakan tempat mainan bagi Anda yang membawa anak.

Jika Anda berada di daerah atas (kawasan Ledeng/Setiabudhi), bisa menyambangi RM Sari Sunda yang terletak di Jalan Setiabudhi No. 86 dan No. 88. Di sini lumayan luas lahannya, sekitar 2.231 meter persegi dan dapat menampung  hingga lebih dari 250 orang. Adapun parkir bisa menampung mobil hingga 50 unit.

Untuk menu sendiri Anda bisa menikmati sajian nasi timbel, ikan mas goreng/bakar, sate, gepuk, perkedel, ayam goreng/bakar, pepes ikan/ayam, sop buntut, ikan nila, tumis genjer, lalapan, pencok leunca, dll. Untuk minuman tersedia aneka jus buah, kopi, susu, es kelapa, dll. Selain itu, menu yang dipesan bisa juga bentuk paketan. Nah, Anda tinggal menyesuaikan sendiri untuk masalah makanan ini sesuai selera. Anda juga bisa memesan tempat untuk kegiatan pertemuan, ulang tahun, dll.

-----------

Baca info-info wisatabdg.com lainnya di GOOGLE NEWS