Groot Watch, Jam Tangan Kayu dan Jam Tangan Tulang Buatan Bandung




Groot Watch, Jam Tangan Kayu dan Jam Tangan Tulang Buatan Bandung

Jam tangan bukan hanya penunjuk waktu. Tapi kini jam tangan sudah bagian dari fashion. Di pasaran, ada jam tangan yang terbuat dari bahan logam, kulit, atau dari plastik. Namun, urang Bandung menciptakan trend baru yakni jam tangan berbahan kayu dan tulang. Untuk tampilannya, jam tangan produksi Marwan Eka Fadilah ini tak kalah gaya. Tentunya pula jam tangan made in Bandung ini lebih ramah lingkungan karena bahannya lebih alami.

Marwan dibantu kawan-kawannya, pada awal 2014 terilhami untuk membuat produk yang daripada yang lain. Ide pembuatan jam tangan dari bahan tulang dan tanduk ini didapat Marwan tatkala melihat respons publik terhadap produk jam tangan dari bahan kayu. Untuk membuat jam tangan ini, bahan kayunya pun benar-benar dipilih yang sangat berkualitas malah sampai mengimpor. 

Dengan modal awal sekitar 30 juta, Marwan dan ketiga temannya memulai usaha jam tangan dari bahan kayu dan bambu. Empat sekawan ini mengeluarkan modal awal sekitar Rp30 juta untuk bahan baku dan ujicoba. Maklumlah pembuat jam tangan dengan bahan kayu apalagi tulang bisa dikatakan sangat jarang yang serius terjun menekuninya. Mereka memerlukan waktu selama satu tahun untuk melakukan riset dan ujicoba pembuatan produk.

Untuk pembuatan jam tangan dari kayu dibuat secara manual. Mulai dari membentuk hingga memasang penyambung pada jam tangan. Sementara untuk jam bahan tulang, ada yang dibuat dari tulang paha sapi juga tanduk. Jam tangan produksi Groot Watch ini masing-masing diber seri "Dayak", "Baduy", dan "Asmat". Dari dua jenis bahan baku itu, dia dapat menghasilkan tiga variasi warna produk yakni warna hitam untuk jam dari bahan tanduk. Kemudian untuk jam dari bahan tulang dihasilkan dua macam warna yakni warna putih serta warna cokelat keemasan yang didapat dari proses pengasapan.

Harga jam keluaran Groot Watch ini dibanderol antara 800 ribu hingga 1 juta. Dan biasanya jam tangan karya anak muda Bandung ini, per bulan diproduksi limited edition sebanyak 100 buah. Selain cocok untuk dipakai, jam tangan ini cocok juga untuk koleksi. Sentuhan kreativis dan kualitas memang menjadi ciri produk. Sementara untuk pasar, sekarang ini baru diintensifkan di Bandung dan Bali. Namun, dengan basis penjualan online, jam tangan ini sebagain juga sudah menyebar ke kota lain hingga ke mancanegara.

Bagi Anda yang tertarik untuk mengoleksi jam tangan kayu dan jam tangan tulang ini, bisa membeli secara online melalui kontak dan media sosial berikut:
- Line: grootwatch
- Whatsapp : ‪081222805639‬
- E-mail: grootwatchindonesia@gmail.com
- Instagram: @grootwatch

-----------

Baca info-info wisatabdg.com lainnya di GOOGLE NEWS