Aplikasi Seputar Bandung di Google Play - Android




Para pengguna telepon pintar (smartphone) dengan basis OS Android kini semakin mudah mendapatkan aneka layanan dari Google Play. Layanan konten digital milik Google ini melingkupi toko daring untuk produk-produk seperti musik/lagu, buku, aplikasi, permainan, ataupun pemutar media berbasis awan. Begitu juga ragam aplikasi yang dikembangkan oleh para pembuat ada yang ditujukan untuk segmentasi global maupun lokal. Salah satunya mengenai informasi kota.

Bagi Anda yang ingin mengetahui aneka informasi seputar Kota Bandung rasanya sayang kalau tidak memanfaatkan aplikasi seputar Bandung yang ada di Google Play. Anda bisa searching nama aplikasi yang Anda butuhukan. Kemudian, Anda mengundah dan menginstallnya di perangkat Android.

Berikut ini beberapa referensi aplikasi seputar Bandung yang dapat Anda install di perangkat Android Anda.


Aplikasi ini dapat digunakan oleh wisatawan untuk melakukan perjalanan ke Bandung. Hi Bandung membantu Anda untuk menemukan restoran, tempat hiburan, hotel, tempat belanja, dan tujuan utama lain yang orang sering kunjungi. Aplikasi ini juga memberikan info transportasi yang mudah digunakan yang meliputi informasi navigasi bagaimana untuk mendapatkan lokasi dari wisata.


Aplikasi Bandung247 adalah sebuah fasilitas yang dipersembahkan oleh Melsa ISP bagi seluruh warga maupun wisatawan yang berkunjung ke kota Bandung. Aplikasi ini menyediakan tampilan kamera lalu lintas di titik-titik penting jalanan Bandung agar warga ataupun wisatawan dapat terhindar dari kemacetan yang sering terjadi terutama di saat liburan.


Melalui aplikasi ini, Anda bisa menapatkan resep-resep masakan Sunda favorit secara praktis. Anda bisa menemukan aneka tempat kuliner dengan kelezatan cita rasa masakan Sunda dan Bandung yang terkenal dengan keanekaragaman rasa dan sambalnya.  Aplikasi ini diisi dengan update terbaru acara kuliner yang sering diselenggarakan oleh warga maupun pemerintah Kota Bandung.

Hal ini terutama dengan adanya acara Bandung Culinary Night secara berkala. Dalam aplikasi ini, tersedia update mengenai event-event kuliner terbaru di Bandung dan sekitarnya. Sehingga pengguna tidak perlu takut ketinggalan informasi dan makanan yang pasti menggugah selera.
Fitur: Cari resep masakan dengan cepat dan mudah; Resep-resep dikelompokkan dalam kategori sehingga memudahkan perambahan; Simpan resep sebagai favorit agar praktis dilihat sewaktu-waktu.


PRFM dikenal sebagai radio yang menyajikan sumber berita pada siaran-siarannya. Selain dari hasil wawancara langsung atau reportase juga diambil dari berita-berita yang diterbitkan baik dari kantor berita acara Pikiran Rakyat,  serta beberapa surat kabar dan majalah yang berpengaruh baik lokal maupun nasional. Radio 107.5 FM Bandung, hadir dengan format program musik dan informasi.

Selain itu juga informasi terkini yang disampaikan reporter Pikiran Rakyat FM Bandung. Melalui aplikasi ini, Anda bisa mendapatkan informasi-informasi terbaru seputar Kota Bandung. Selain itu, Anda juga bisa melaporkan situasi atau di seputaran Bandung melalui layanan interaktif Tlp: 022 4221075 atau SMS: 0818 811 075.

Bagi Anda yang sedang mencari informasi seputar hotel di Bandung, aplikasi ini sangat cocok. Anda bisa mencari alamat, nomor kontak, hingga profil hotel, penginapan, dan guest house yang ada di Bandung.  Aplikasi ini menyajikan alamat-alamat hotel di Bandung juga cara Anda menggunakan rute untuk mencapi lokasi hotel tersebut. Selain itu, aplikasi Android ini juga menyajikan profil hotel tentang fasilitas kamar (bed), harga, AC, televisi, dan sebagainya yang ada di hotel tersebut.

-----------

Baca info-info wisatabdg.com lainnya di GOOGLE NEWS