Sentilan Kang Emil buat Pengunjung Taman Teras Cikapundung




Wali  Kota Bandung, Ridwan Kamil terkenal sangat aktif  di  media sosial dan memiliki beberapa akun, seperti Facebook, Twitter, dan Instagram.  Komentar-komentarnya  pun  selalu  menarik  perhatian netizen sehingga  ia  memiliki banyak  follower.  Selain  sering melontarkan  gurauan yang menggelitik dan menyampaikan  program-program Kota Bandung, pria yang memiliki panggilan akrab Emil ini juga  tak segan-segan melontarkan kritik kepada siapa  pun  yang melanggar aturan atau merusak fasilitas kota.

Teras Cikapundung
Sumber: akun instagram @ridwankamil

Salah satu  sentilan Emil adalah  foto dan komentar yang  diposting  di  akun Instagramnya, atas ulah dua pengunjung  taman  yang melakukan selfie  dan wefie dengan menginjak rumput  Taman  Teras Cikapundung  yang  baru  akan diresmikan pada  14  Januari  2016. Apalagi keduanya "beraksi" tanpa mengindahkan pengumuman larangan menginjak rumput.

Komentar  Emil  itu  tentu saja menuai dukungan  luas  dari  para followernya  yang  mengecam rusaknya fasilitas-fasilitas  publik yang  dibangun  dengan susah payah hanya demi selfie  dan  wefie. Emil  memang pantas menegur aksi para pengunjung yang  berlebihan dalam  mengambil gambar karena selama ini ia telah bekerja  keras meningkatkan indeks kebahagiaan warga Kota Bandung dengan membangun taman-taman yang cantik. Beberapa taman yang dibangun  selama kepemimpinannya antara lain Taman Film, Taman Jomblo, Taman Alun-alun Bandung, dan yang terbaru dan akan segera diresmikan adalah Taman Teras Cikapundung.

Kehadiran  taman-taman  tersebut memang menjadi salah  satu  daya tarik  wisatawan  untuk mengunjungi Kota Bandung.  Salah  satunya yang mengalami lonjakan jumlah pengunjung adalah Taman  Alun-alun Bandung.  Bila sebelumnya taman ini tidak begitu  menarik  perhatian,  maka  setelah dipermak Emil, kawasan ini  berubah  menjadi pusat kumpul massa dari berbagai penjuru. Bahkan para remaja yang dulu seperti enggan mengunjungi taman ini, kini seperti berlomba-lomba menjadikan taman ini sebagai area untuk nongkrong.

Dan  pada libur panjang di akhir tahun 2015 dan pada malam  Tahun Baru, selain memadati objek-objek wisata lainnya, ribuan  wisatawan  pun menyemut di taman-taman Kota Bandung. Mereka seolah  tak ingin  kehilangan  momen ber-selfie ria di spot-spot  menarik  di Kota Bandung.

Baca juga: Info lokasi, rute, dan fasilitas di Teras Cikapundung

Selfie  dan  wefie tentu saja sah-sah saja  dilakukan  dan  tidak dilarang.  Namun tentu saja kedua kegiatan itu akan sangat  disesalkan bila sampai merusak fasilitas-fasilitas publik yang dibangun untuk kepentingan bersama. Karena itu, mari kita jaga  setiap prasarana  dan  prasarana kota demi  kepentingan  bersama.  Kalau tidak, bisa-bisa nanti foto kita yang dipajang Kang Emil di  akun media  sosialnya,  lengkap  dengan  komentar  "jewerannya".  Malu sekali kan kalau begitu.

-----------

Baca info-info wisatabdg.com lainnya di GOOGLE NEWS