Suasana Pegunungan Ala Luar Negeri di The Lodge Maribaya, Cibodas, Lembang




The Lodge Maribaya Lembang

Untuk menikmati wisata pegunungan nan resik, tak perlu jauh-jauh ke luar negeri. Di kawasan Bandung utara terdapat destinasi wisata The Lodge Earthbound Adventure Park. Lokasi wisata pegunungan Bandung ini sungguh indah dengan kehijauan pohon-pohon pinus dan yang pastinya pengunjung bisa menghirup udara yang jauh dari pencemaran. Inilah tempat kekinian yang sekarang jadi destinasi wajib para wisatawan yang berkunjung ke Lembang.

Baca update terbaru:
Spot Berfoto dan Harga Tiket Terbaru di The Lodge Maribaya

Tempat ini kini menjadi tujuan wisata yang banyak dikunjungi sebagai tempat refreshing sekaligus memotret keindahan bentangan alam pegunungan. Anda bisa berfoto di ketinggan dengan pemandangan pepohonan hijau. Di sini pun ada aliran sungai yang airnya khas pegunungan, jernih alami. Di sini pun menjadi tempat selfie favorit yakni di rumah pohon dan mountain wing (ayunan). Untuk tiket mountain wing Rp20.000.

Sky swing The Lodge Maribaya kini menjadi objek berfoto favorit para nerizen di media sosial. Untuk kedua objek andalan tersebut, harap sabar saja bila Anda mengantre. The Lodge Earthbound Adventure Park terdapat fasilitas lengkap bagi Anda yang ingin menjajal wisata di sini. Tempat yang juga dikenal dengan "The Lodge Cibodas" terdapat fasilitas outbound (flying fox, trekking, fun games, camping, dll. Tempat ini cocok juga bagi Anda yang ingin mengadakan kegiatan gathering atau sekadar kumpul-kumpul bersama keluarga atau teman-teman.

Kawasan Wisata Terpadu
Di sini pun, pengunjung bisa mencoba tunggangan kuda, memberi makan kelinci, melukis, bersepeda, petualangan untuk anak, fasilitas outbound, dan lainnya. Untuk makan-makan, ada restoran Dapur Hawu dengan konsep Sunda. Untuk hari Senin - Jum’at, Dapur Hawu resto dapat digunakan untuk lokasi makan grup outbound maupun untuk pengunjung yang ingin mengadakan private party di restoran ini (dengan perjanjian terlebih dahulu). Adapun resto baru yang baru dibuka ada The Pines.

Desa Cibodas sendiri berada pada ketinggian antara 1.312 hingga 2.080 meter di atas permukaan laut. Titik tertingginya ada di Puncak Gunung Tangkuban Parahu. Sebagai daerah yang terletak di pegunungan, suhu rata-rata berkisar antara 17°-27°C. Kawasan ini dikenal juga sebagai salah satu penghasil sayuran.

Askses ke Lodge Lembang
The Lodge Earthbound Adventure Park merupakan konsep destinasi wisata outbound dengan atmosfer hutan pinus dan sentuhan lingkungan alam yang tertata secara asri dan alami. Area The Lodge terletak kurang lebih 5 km dari objek wisata Air terjun Maribaya, Lembang yang menawarkan banyak pesona alam yang sayang untuk dilewatkan. 

Bagi yang bawa kendaraan pribadi, untuk menuju ke tempat ini bisa mengambil jalur jika dari keluar tol Pasteur - Jalan Setiabudhi (Ledeng) - ke arah Lembang - Jln. Maribaya (melewati De'Ranch) - Curug Maribaya - Cibodas (Patrol). Atau bisa juga dari Terminal Dago- Dago Giri - Maribaya, lalu ke Cibodas. Namun untuk akses, lebih baik melalui jalur Lembang karena ke Dago Giri jalannya lumayan sempit dan agak rusak.

Untuk angkutan umum ke Lembang dari Stasiun Bandung naik angkot St. Hall - Lembang atau Ciroyom - Lembang. Angkot ini melewati Terminal Ledeng. Untuk ke Terminal Ledeng, dari Terminal Leuwipanjang atau Terminal Cicheum bisa naik bus DAMRI. Setelah naik angkot ke Lembang, berhenti di Pasar Panorama Lembang, masuk dulu ke pasar dan nanti di ujung  ada angkot jurusan Lembang-Cibodas yang ngetem. Arah ke The Lodge sekitar 5 km dan melewati Maribaya Hot Spring & Resort. Nanti turun di depan gapura, jalan kaki  ke The Lodge. Bagi yang bingung, tanya saja ke penumpang lain atau ke sopir angkot nama tempat "Patrol Loji".

Jika ingin lebih nyaman, bisa menggunakan mobil rentalan, sewa ojek online, atau layanan ojek wisata Bandung (kontak WA 0813-1202-2318 atau Line ojekwisatabandung. Instagram: @ojekwisatabandung).

The Lodge Earthbound Adventure Park
Jl. Maribaya Timur Km. 6 Kampung Kosambi, Desa Cibodas
Lembang, Kab Bandung Barat

Harga tiket:
- Tiket masuk: Rp15.000
- Tiket masuk + makan: Rp30.000

Telepon:
- (022) 20454830 (Office Hour)
- 0811-225-3299 (Office Hour)
- 0811-234-8522 (Office Hour)

Email: info@thelodgemaribaya.com

Medsos:
Facebook: The Lodge Maribaya
Instagram: @thelodgemaribaya
Twitter: @Lodge_Maribaya

- Jam operasional: pukul 8.30 - 17.00 WIB

Foto-foto The Lodge Lembang lihat di sini.

-----------

Baca info-info wisatabdg.com lainnya di GOOGLE NEWS