Tips Asyik dan Rekomendasi Tempat Wisata Saat Libur Panjang Akhir Pekan di Bandung




wisata kawah putih

Pada bulan Agustus ini, ada dua momen liburan tanggal merah yakni pada hari perayaan HUT Kemerdekaan ke-75 Republik Indonesia pada 17 Agustus 2020. Dan momen kedua yang paling banyak jadi pilihan adalah libur Tahun Baru 1442 Hijriah yang dimulai pada Kamis, 20 Agustus dan bablas sampai Minggu karena kebanyakan tempat kerja membolehkan cuti di hari-hari setelah tanggal merah.

Sudah boleh wisatawan luar Jawa Barat ke Bandung?
Dan Bandung pun jadi pilihan para wisatawan luar daerah. Namun, di IG @wisata_bandung sendiri banyak pertanyaan ke DM: "Memang udah boleh pengunjung luar Jabar ke Bandung?" Jawabannya: "boleh" karena wisatawan luar Jabar sendiri sudah diperbolehkan oleh pemerintah daerah dari tanggal 7 Juli 2020.

Tempat-tempat wisata Bandung memang sudah buka semua?
Sebagian besar tempat wisata di Lembang dan Ciwidey 90% lebih sudah buka dan boleh dikunjungi wisatawan luar. Namun syaratnya harus tetap menerapkan protokol kesehatan, salah satunya dengan disiplin memakai masker. Apalagi yang lagi  jalan-jalan di Kota Bandung. Bila di tempat publik seperti pasar, terminal, atau tempat belanja gak pake masker, kena sanksi lho! Oh, ya bahkan beberapa tempat wisata seperti di Lembang memberikan diskon di liburan panjang akhir pekan ini.

Buat tempat-tempat wisata di Kota Bandung sih kebanyakan belum pada buka, khususnya tempat wisata publik seperti taman. Juga buat yang mau belanja ke mall-mall dan pusat perbelanjaan harus menerapkan protokol kesehatan. Seperti saat kami ke mall Bandung Electronik Center (BEC) di Jln. Purnawarman. Sebelum masuk harus antre dulu buat ngisi formulir pengunjung dan cek suhu satu per satu oleh petugas keamanan.

Libur panjang akhir pekan di Bandung macet gak ya?
Kayaknya di beberapa titik seperti jalur ke Lembang dan Ciwidey bakal terjadi kemacetan. Berdasarkan hasil pantauan tim wisatabdg.com pada Rabu sore, 19 Agustus 2020 udah banyak mobil luar kota yang keluar jalan tol. Seperti exit tol Buah Batu dalam pantauan kami, kemacetan mengular panjang dari arah stopan hingga dekat Pasar Kordon (terusan Buah Batu).

Lokasi lainnya yang rawan macet di Kota Bandung di sekitaran ke arah Jln. Ahmad Yani yakni di kawasan Jln. Laswi menuju Jln. Supratman karena lagi ada pembangunan flyover. Jalanan di sini menyempit dan macet di sekitar stopan-stopan. Lebih baik cari jalur alternatif aja.

Rekomendasi tempat wisata di Bandung dong?
Buat yang mau ke tempat wisata, bisa memilih sendiri. Yang jadi favorit biasanya kawasan Ciwidey, Lembang, Cihideung (Parongpong), dan Cibodas (Maribaya). Juga ke tempat wisata di Cikole ke arah Tangkuban Parahu. Masalahnya, bukan tempat wisatanya. Tapi di perjalanannnya itu harus jeli memilih waktu keberangkatan, jangan sampai terjebak macet.

Pengen ke tempat wisata yang bukan itu-itu aja.
Rekomendasi lain yang bisa dipilih dan lagi trending yakni kawasan wisata di daerah Pangalengan, Kab. Bandung. Nama tempat wisata Rumah Pengabdi Setan, Sunrise Point Cukul, Situ Cileunca, Rafting Sungai Palayangan, Kampung Singkur, dan Geothermal Gunung Wayang Windu lagi banyak dikunjungi wisatawan. Suasana alamnya yang mantap, bikin para wisatawan penasaran. Coba aja cek hashtag #wisatapangalengan di Instagram.

Kalau mau diteruskan ke luar Bandung, wisata yang asyik kemana ya?
Nah, ini yang lagi jadi trend. Sekarang bila sudah dari Bandung, tak sedikit wisatawan yang meneruskan perjalanan ke tempat wisata lain seperti Garut, Tasikmalaya, Pangandaran, Sumedang, dan lainnya. Ada banyak jalur alternatif buat nerusin perjalanan wisata dari Bandung ke kota terdekat.

Misalnya, bagi yang pengen nerusin traveling ke Pantai Selatan bisa lewat Pangalengan - Cukul - Pantai Rancabuaya - Santolo - Sayang Heulang. Lewat jalur selatan ini pula, dari pantai selatan Garut bisa bablas menyusuri jalur timur menuju Pantai Karangtauwulan (Tasik Selatan), Pantai Madasari (Cimerak, Pangandaran), terus sampai ke Pantai Batukaras (Cijulang, Pangandaran), langsung ke Pantai Timur/Pantai Barat Pangandaran. Buat yang penasaran jalur ini tonton videonya DI SINI.

Pulangnya, selain bisa lewat jalur Ciamis bisa juga lewat jalur Pangandaran - Cijulang - Cimerak - Tawang (Curug Dengdeng) - Cikatomas - Salopa - Sukaraja - Cibalanarik - Salawu/Jalan Tasikmalaya Garut - Cilawu - Garut Kota - Leles -Nagreg - Cicalengka - Rancaekek - masuk tol Cileunyi.

Kalo dari Bandung pengen dekat, bisa ke tempat wisata Sumedang. Di Tanjungsari ada tempat wisata Kampung Ciherang. Atau bisa juga ke tempat wisata Cipanas Garut yang bisa dicapai kurang dari 2 jam aja.

-----------

Baca info-info wisatabdg.com lainnya di GOOGLE NEWS