Al-Baakhirah, Masjid Unik Berbentuk Kapal Laut di Baros, Cimahi




Masjid Perahu di Baros Cimahi

Didirikan oleh keluarga mantan nakhoda kapal, H. Budianto, tempat ibadah umat Islam ini lain daripada yang lain. Sebelum Pak Budiyanto wafat,ia ingin membangun masjid sebagai kenang-kenangan dan bisa dipakai untuk kepentingan warga sekitar. Cita-cita Pak Budianto baru terlaksana setelah ia wafat. Istri dan anak-anak almarhum mewakafkan tanahnya, juga yang mengeluarkan dana untuk pembangunan masjid seluas 90 meter persegi ini yang berdiri di area tanah 200 m lebih ini.

Minggu, 26 April 2016 keluarga H. Budiyanto mengadakan tasyakur bi ni'mah di Jln. Bapak Ampi/Jln. Kebonsari 157 Kelurahan Baros. Tasyakuran ini sekaligus juga sebagai acara peresmian sekaligus ijab qabul wakaf Masjid Al-Baakhirah. Masjid ini memang beda seperti kebanyakan masjid yang biasa menggunakan kubah ataupun berasitektur tradisional.

“Memang berbeda, masjid Al-Baakhirah tanpa kubah dari arah depan bentuknya masjid ini bahkan seperti kapal laut yang tengah bersandar di dermaga ada cerobong dan jangkar berwarna putih yang diikat dengan tali besar ada juga bangunan mirip geladak serta kabin untuk nakhoda dan awak kapal," tutur Ketua DKM Al-Baakhirah Baros Cimahi Mamit Rosmiadi.

Seperti di Ruangan Kapal
Masjid ini bentuknya seperti kapal laut yang jika dilihat di luar ada cerobong, jangkar, bangunan mirip geladak, serta kabin untuk nakhkoda dan awak kapal. Di dalamnya interior masjid dibuat layaknya interior kapal laut. Lantai masjidnya cantik dengan keramik cokelat yang menyerupai kayu. Di tengah mimbar untuk khotbah, terdapat lafadz Allah dengan ornamen kayu mirip jangkar. Sementara untuk ruang panel lampu layaknya berada di ruang kemudi kapal.

Masjid ini yang dibangun selama 8 bulan ini, berada di Jln. Bapa Ampi, RT 02/06, Kelurahan Baros, Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi. Keunikannya menarik perhatian masyarakat. Yang datang bukan sekadar mengabadikan keunikan bentuk masjid ini, juga ingin merasakan bagaimana suasana beribadah salat di dalam masjid. Masjid dengan daya tampung 100 jamaah  ini biasa menerima kunjungan dua kali dalam seminggu. Di dalam masjid sendiri layaknya di ruang penumpang kapal. Dimana ada jendela-jendela seperti di kapal laut. Bahkan para pengurus masjid pun mengenakan "seragam" ala anak buah kapal (ABK).

Ruang Kemudi
Sementara di lantai dua, di sinilah terdapat ruang kontrol lampu masjid yang dibuat seperti ruang kemudi kapal laut. Begitu pula tombol-tombol lampunya yang persis seperti ruang kontrol kapal. Di Masjid Al-Baakhirah ini ada juga museum mini yang berisi ragam ornamen dan hiasan kapal serta foto-foto pelayaran. Di masjid ini pun bahkan ada juga ruang dapur.

Di masjid ini pun terdapat beduk. Selain untuk mengenang almarhum yang bercita-cita ingin membangun masjid juga agar bisa digunakan untuk kepentingan ibadah masyarakat setempat dan pengunjung, pengajian ibu-ibu, kegiatan hari besar keagamaan, dan sarana belajar agama anak-anak dan remaja.

Masjid Al-Baakhirah
Jln. Bapa Ampi RT 02/06, Kelurahan Baros
Kecamatan Cimahi Tengah, Kota Cimahi

Video Masjid Al-Baakhirah tonton di sini

-----------

Baca info-info wisatabdg.com lainnya di GOOGLE NEWS